Ekosistem Laut


EKOSISTEM LAUT

 Indonesia memiliki perairan yang lebih luas daripada  daratan. oleh karena itu Indonesia kaya akan berbagai macam biota laut. Misalnya seperti terumbu karang, berbagai jenis ikan kecil maupun ikan besar, padang lamun rumput laut dan lain-lain. berbagai biota laut berkumpul untuk membentuk suatu ekosistem laut.
Terumbu karang merupakan tempat berlindung ikan-ikan kecil karena terumbu karang menjadi dasar bagi komunitas kehidupan laut yang dinamis dan beragam. Kawasan laut sekitar Maluku dan Sulawesi merupakan kawasan terumbu karang yang paling banyak dan beragam di Indonesia, bahkan didunia. salah satu terumbu karang terbesar didunia yaitu great barrier reef yang terdapat disebelah timur Australia yang tersusun lebih dari 2000 buah karang terbesar sepanjang 2100 Km dengan lebar 16-160 Km, sehingga akan tampak dari luar angkasa.
Pada ekosistem laut juga terdapat padang lamun yang merupakan tumbuhan berbunga yang sudah beradaptasi sepenuhnya didalam laut. Lamun dapat tumbuh subur terutama didaerah pasang surut dan perairan pantai yang dasarnya berupa lumpur, pasir, kerikil, dan patahan karang mati dengan kedalaman sampai 4 meter. dari 20 jenis Lamun yang ada diperairan asia tenggara, 12 diantaranya dijumpai di perairan di Indonesia. Padang lamun merupakan habitat yang sangat penting bagi komunitas ikan, penyu hijau, dan dugong (duyung), karena tumbuhan dipadang lamun merupakan sumber makanannya.
Selain itu, juga terdapat organism didalam air yang dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
·         Bentos adalah organisme yang melekat didasar endapan. bentos dapat dibagi berdasarkan cara makannya, yaitu pemakan penyaring (kerang) dan pemakan deposit (siput).
·         Plankton adalah organisme mengapung yang pergerakannya tergantung pada arus laut.
·         Nekton adalah organisme yang dapat berenang dan bergerak dengan kemampuannya sendiri misalnya ikan, ampibi, dan serangga air
·         Neustin adalah organisme yang beristirahat atau berenang pada permukaan laut.
Oleh karena itu, kita sebgai generasi muda harus melestarikan ekosistem laut agar tetap terjaga. Adapun caranya tidak membuang sampah disungai, tidak menangkap ikan dengan menggunakan bahan peledak dan masih banyak lagi.

0 komentar:

Posting Komentar